KabarOto.com - Melihat gemuknya pasar sepeda motor di Indonesia, membuat PT MForce Indonesia tergiur untuk bersaing dengan produsen kendaraan roda dua di Tanah Air.
Mereka pun memboyong merek SM Sport dan SYM ke Indonesia. SM Sport adalah sepeda motor yang terdaftar di negara Malaysia, sementara itu SYM berasal dari Taiwan. Merek SM Sport yang dijual terdiri dari SM Classic 110cc, GY 150cc, V16 250cc dan SM3 400cc. Selanjutnya merek SYM yaitu Attila 125cc, Jet 14 168cc, Joyride 200cc, Cruisym 300cc dan Maxsym 400cc.
https://kabaroto.com/post/read/semakin-banyak-pilihan-mforce-yakin-produknya-diterima